News

    SAUDIA Airlines Resmikan Penerbangan Langsung Medan-Jeddah dan Medan-Madinah

    Medan, 31 Agustus 2024 – SAUDIA Airlines dengan bangga mengumumkan dimulainya kembali layanan penerbangan langsung dari Bandara Internasional Kualanamu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara menuju Arab Saudi. Rute penerbangan Medan-Jeddah dan Medan-Madinah yang dimulai pada hari ini akan melayani penumpang pulang-pergi untuk ibadah umrah, mendukung aktivitas pariwisata, perdagangan, dan kebutuhan perjalanan lainnya.

    Penerbangan ini akan dioperasikan dengan frekuensi empat kali seminggu, yang bertujuan untuk mempermudah masyarakat Sumatera Utara, khususnya yang hendak melaksanakan ibadah umrah dan haji, serta mereka yang ingin berpergian ke Timur Tengah, Eropa, dan Amerika melalui hub Arab Saudi.

    "Peluncuran rute Medan-Jeddah dan Medan-Madinah ini merupakan komitmen kami untuk menyediakan layanan penerbangan terbaik bagi masyarakat Sumatera Utara dan sekitarnya," ujar Faisal Alallah, Country Manager SAUDIA Airlines. "Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung terlaksananya pembukaan rute ini, termasuk Otoritas Bandara, Angkasa Pura Aviasi, Kantor Imigrasi, dan Bea Cukai."

    Peresmian rute penerbangan ini dihadiri oleh berbagai pejabat dan mitra strategis, termasuk Faisal Alallah selaku Saudia Manager Indonesia, Singapore, Malaysia, Australia, and New Zealand; Mohammed Alghamdi, Operation Manager Saudia; serta perwakilan dari Otoritas Bandara, PT Angkasa Pura Aviasi, PT Ayuberga GSA SAUDIA Airlines, dan Pemerintah Kabupaten Deli Serdang.

    SAUDIA Airlines menggunakan pesawat Boeing 777-300 ER untuk melayani rute ini, dengan dua kelas kabin yaitu kelas bisnis dan ekonomi, memastikan kenyamanan dan keamanan bagi semua penumpang.

    Penerbangan ini merupakan bagian dari komitmen jangka panjang SAUDIA Airlines untuk meningkatkan konektivitas internasional dan memperkuat hubungan bilateral antara Indonesia dan Arab Saudi. "Kami berharap penerbangan ini dapat berkelanjutan dan membawa manfaat bagi semua pihak," tutup Faisal Alallah.